Press "Enter" to skip to content

Posts tagged as “unai emery arsenal”

Pemain Arsenal Sudah Tidak Segan Dengan Unai Emery

0

Prediksimafiabola.com - Sejumlah pemain Arsenal dilaporkan tidak segan dengan pelatih mereka sendiri, Unai Emery dalam sesi latihan.

Sejak ditunjuk menjadi manajer Arsenal menggantikan Arsene Wenger pada musim panas 2018 lalu, Emery hingga kini masih berproses belajar bahasa Inggris.

Meski bahasa Inggris Emery kini sudah cukup lancar dibanding ketika pertama kali tiba di Inggris, akan tetapi aksen Spanyol bawaan aslinya masih terasa sangat kuat.

Tirukan Emery di Latihan Belakangan ini kata-kata 'good evening' dengan aksen kuat milik Emery menjadi viral di media sosial. Emery dianggap lebih terdengar sedang mengucapkan 'good ebening'.

Baca juga : Prediksi Susunan Pemain Aston Villa vs Liverpool

Beberapa pemain muda Arsenal kabarnya secara terang-terangan mengejek aksen kuat milik Emery tersebut.

Beberapa pemain tersebut dikabarkan kerap menirukan ucapan Emery dengan aksen khasnya dalam sesi latihan.

Masa Depan Unai Emery Posisi Emery di Arsenal tengah berada dalam sorotan tajam seiring dengan performa tim asuhannya yang masih tak konsisten memasuki musim keduanya menangani The Gunners.

Emery dituding tak mampu menjaga keharmonisan dalam skuadnya. Eks pelatih PSG itu diyakini memendam masalah pribadi dengan Mesut Ozil.

Sementara itu, Granit Xhaka yang ditunjuk Emery untuk menjadi kapten utama tim justru dimusuhi fans. Parahnya, Xhaka justru membalas cemoohan para fans.

Unai Emery Tidak Ingin Kalah Dengan Kritikus

0

Prediksimafiabola.com - Pelatih Arsenal, Unai Emery, tidak mau kalah oleh para kritikus yang menargetkan dia akhir-akhir ini. Dia melemparkan jawaban yang tak kalah pedasnya.

Kritikan bermunculan setelah Arsenal menelan kekalahan atas Sheffield United pada Selasa (22/10/2019) dini hari lalu. Hasil itu mengakhiri torehan tanpa terkalahkan the Gunners yang telah berlangsung sejak Agustus lalu.

Tidak hanya itu, Arsenal juga harus menerima fakta bahwa mereka gagal menembus posisi empat besar klasemen Premier League. Kini, Arsenal sedang menempati peringkat lima dengan raihan 15 poin, terpaut dua angka dari Chelsea yang duduk di posisi empat.

Sejauh ini, Arsenal baru merasakan dua kali kekalahan di ajang Premier League. Namun Emery tetap tak bisa menghindari kritikan yang menyasar strategi terapannya di pertandingan kontra Sheffield.

Kritikus Harus Diingatkan Lagi Salah satu kritikan terlontar dari mulut mantan pemain Manchester United, Patrice Evra. Dengan gamblang, ia menyebut Arsenal asuhan Unai Emery seperti bayi.

"Saya pernah menyebut mereka sebagai 'bayi saya' 10 tahun lalu, dan mereka masih sama, saat saya melihat mereka dan berpikir bahwa mereka adalah 'bayi saya'... itu kebenarannya - saya tidak mengurangi rasa hormat saat mengatakan itu.

Namun kritikan keras dari berbagai penjuru tidak membuat mantan pelatih PSG itu sedih, apalagi terpuruk. Malah sebaliknya, Emery melontarkan pernyataan yang tidak kalah pedasnya kepada mereka yang mengkritiknya.

"Terkadang kami melupakan memori dan kami harus dibuat teringat kembali. Saat saya tiba di sini, tim ini membutuhkan pembenahan agar bisa lebih kompetitif," ujar Emery.

Baca juga : Zlatan Ibrahimovic Berniat Beraksi Di Serie A

Arsenal Sedang Berproses Lebih lanjut, Emery memaparkan bahwa Arsenal di bawah asuhannya sudah menunjukkan proses yang signifikan. Namun ia meminta semua pihak untuk bersabar karena Arsenal belum mencapai titik yang sesuai dengan keinginan banyak orang.

"Saya pikir tahun lalu saya mulai membenahi tim agar bisa bersaing, di mana ada beberapa pertandingan yang sangat bagus dimainkan dengan kreativitas. Tahun ini kami sedang berproses, tapi kami butuh kesabaran," tambahnya.

"Sebab strategi kami sebagai sebuah klub adalah bersama dengan beberapa pemain baru dan sosok muda. Kami harus mengganti 10 orang dan tetap kompetitif. Kreativitas, mungkin akan sedikit hilang, namun saya tahu kami bisa mengembalikannya," tandasnya.

Alasan Demi Alasan Unai Emery Atas Kekalahannya

0

Prediksimafiabola.com - Unai Emery tidak menerima kekalahan Arsenal dari Sheffield United. Datang ke Bramall Lane, Selasa (22/10/2019) dini hari, The Gunners rumah dengan tangan kosong setelah menyerah 0-1.

Kekalahan itu sudah cukup menjelaskan masalah utama Arsenal sejak musim lalu. Ya, tim asuhan Emery itu sulit tampil konsisten. Arsenal seakan-akan jadi tim yang jauh berbeda ketika bermain di kandang lawan.

Emery mengakui kekalahan itu mengecewakan, tapi di sisi lain dia percaya Arsenal tidak pantas menelan kekalahan pahit itu. Menurutnya, The Gunners sudah melakukan banyak hal positif dan pantas menang.

Sederet Dalih Emery Emery mengakui kekalahan itu pahit, tapi baginya penampilan Arsenal selama 90 menit bisa jadi kabar baik. Dia yakin timnya sudah tampil sebaik mungkin, bahkan lebih baik dari beberapa pertandingan sebelumnya.

Berikut beberapa dalih Emery:

"Sungguh, saya kira kami menciptakan lebih banyak peluang dari mereka, peluang-peluang yang lebih baik, tapi malam ini kami tidak bisa tampil efisien untuk menang."

"Kami membiarkan mereka mendapatkan tendangan sudut terlalu banyak dan berhasil mencetak gol dari salah satunya."

"Kami mendapatkan lebih banyak tendangan sudut, 12 dibanding 7 atau 8 yang mereka dapatkan. Juga, kami seharusnya mendapatkan hadiah penalti yang jelas untuk pelanggaran terhadap Sokratis."

Baca juga : Real Madrid Menunggu Isco Ditawar Oleh Rival

Tidak Layak Kalah Sebab itu, Emery yakin timnya tidak pantas kalah. Sheffield memang bermain baik, tapi perjuangan skuad Arsenal seharusnya mendapatkan ganjaran positif.

"Kami pun sangat tangguh saat bertahan. Di babak kedua, kami tidak mudah mendapatkan peluang, saya kira kami mengontrol bola lebih baik dengan penguasaan bola," imbuh Emery,

"Saya kira kami layak mendapatkan lebih baik dari ini, saya kira kami tidak layak kalah. Namun, saya juga menghargai kerja keras mereka dan dukungan suporter mereka," pungkasnya.

Unai Emery Hanya Ingin Bukti Arsenal Bukan Omongan

0

Prediksimafiabola.com - Unai Emery yakin Arsenal bisa memenangkan sesuatu yang penting musim ini. Mereka terus tumbuh dan menegaskan kembali identitasnya sebagai salah satu tim kuat di Liga Premier. The Gunners harus waspada terhadap musim ini.

Tercatat, Arsenal baru menelan satu kekalahan di Premier league musim ini. Mereka bisa kembali merebut peringkat ketiga klasemen sementara jika berhasil mengalahkan Sheffield United, Selasa (22/10/2019) dini hari WIB nanti. Emery yakin Arsenal musim ini jauh lebih kuat. Mereka gagal menjuarai Liga Europa musim lalu dan finis di peringkat kelima klasemen akhir Premier League. Namun, dia yakin Arsenal musim ini bakal berbeda.

Dukungan Klub Bagi Emery, membangun Arsenal bukan hanya urusannya sendiri. Dia pun harus bekerja sama dengan Raul Sanllehi dan Edu yang membantunya merancang tim dan menjaga kualitas mereka. Beberapa pekan terakhir, Emery mengaku puas dengan kerja keras setiap pemainnya di sesi latihan. Dia menjamin Arsenal akan membuktikan kekuatan mereka di lapangan, tidak hanya lewat kata-kata.

"Setiap hari saya berdiskusi dengan Raul, Edu, dan dengan para pemain. Kerja kami lebih penting dari kata-kata kami, sekarang saya sangat senang dengan dukungan klub," tutur Emery.

"Saya sangat puas dengan para pemain. Dalam dua, tiga, atau empat pekan terakhir, setiap pemain - termasuk Mesut Ozil - bekerja sangat baik."

Baca juga : Malam Ini Liverpool Akan Ke Markas Manchester United

Percaya Diri Sebab itu, Emery percaya Arsenal bisa meraih sesuatu yang penting musim ini. Meski Premier League sulit, mereka punya kesempatan menjuarai Liga Europa atau kompetisi kasta kedua seperti FA Cup dan Carabao Cup.

"Karena itulah kami bisa bersikap positif dan yakin kami akan mencapai sesuatu yang penting tahun ini. Saya sudah berbicara dengan Raul dan dia punya gagasan yang sama dengan saya," imbuh Emery.

"Bagi kami, sangatlah penting bersikap kompetitif untuk setiap pertandingan. Saat ini kami sedang kompetitif, dengan demikian bisa lebih mudah menerapkan gaya bermain yang kami inginkan," tandasnya.