Press "Enter" to skip to content

Posts tagged as “Kalidou koulibaly”

Manchester United Kembali Kejar Kalidou Koulibaly

0

Prediksimafiabola.com - Kabar terbaru Kalidou Koulibaly di bursa transfer berikutnya diprediksi akan turun harga. Manchester United ingin beli Kalidou Koulibaly untuk memperkuat tim di barisan tenga. Kalidou Koulibaly Sudan menjadi incaran Manchester United dari dulu.

Manchester United telah membeli dua bek baru pada awal musim 2019/2020 ini. Kedua pemain yakni Harry Maguire dan Aaron Wan-Bissaka. Namun, kedua pemain belum mampu mengatasi rapuhnya lini belakang United.

Harry Maguire sempat diharapkan bisa membuat lini belakang United kokoh pada musim 2019/2020. Harry Maguire pun nyatanya bermain bagus. Akan tetapi, dia belum cukup menjadi solusi bagi United.

Dalam 18 laga di Premier League, gawang Manchester United sudah kebobolan 22 kali. Catatan ini bahkan jauh lebih buruk dibanding klub promosi, Sheffield United, yang baru kebobolan 16 kali.

Harga Kalidou Koulibaly Turun

Sebelum akhirnya resmi membeli Harry Maguire pada awal musim 2019/2020 yang lalu, Manchester United sempat membidik bek Napoli, Kalidou Koulibaly. Hanya saja, pihak Napoli meminta harga yang terlalu mahal bagi United.

Napoli, pada awal musim lalu, hanya bersedia membuka negosiasi dengan tawaran awal 100 juta pounds. Harga yang dianggap United terlalu mahal sehingga mereka memilih mundur.

Namun, situasi yang terjadi saat ini sangat berbeda. Dikutip dari Sportsmole, harga Kalidou Koulibaly turun cukup signifikan. Pihak Kalidou Koulibaly juga punya ambisi besar untuk pindah dari Napoli.

Harga Kalidou Koulibaly kini hanya berada pada kisaran 60 juta pounds saja. Kondisi ini terjadi karena pemain berusia 28 tahun tersebut tidak mampu tampil bagus pada paruh pertama musim 2019/2020.

Baca juga : Barcelona Masih Menginginkan Neymar

Napoli Bersedia Lepas Kalidou Koulibaly?

Kalidou Koulibaly menyandang status bek terbaik Serie A musim 2018/2019 lalu. Karena alasan itu, Napoli berkeras hati tidak ingin melepas Kalidou Koulibaly. Napoli juga meminta tebusan yang sangat mahal bagi setiap klub peminat.

Namun, menyusul performa yang mulai menurun, Napoli disebut mulai membuka opsi untuk melepas Kalidou Koulibaly. Mereka tidak ingin harga sang pemain terus merosot dan justru membuat klub kehilangan potensi pemasukan besar.

Manchester United bukan satu-satunya klub yang tertarik untuk membeli Kalidou Koulibaly. Everton, yang kini dilatih Carlo Ancelotti, juga punya niat untuk memboyong Kalidou Koulibaly ke Inggris.

Koulibaly Tidak Ambil Pusing Dengan Gosip Pindah MU

0

Prediksimafiabola.com - Bek Napoli, Kalidou Koulibaly mengatakan dia tidak memikirkan semua rumor pemindahannya ke Manchester United. Karena sekarang, tujuan Koulibaly adalah bermain sendirian di Piala Afrika 2019 bersama Senegal.

Koulibaly sudah diberitakan menjadi incaran United sejak musim 2018/19 yang lalu. Manajer United kala itu, Jose Mourinho, sudah berulang kali meminta klub untuk membawa Koulibaly ke Old Trafford. Namun, keinginan tersebut tidak mampu direalisasikan oleh pihak klub. Sebab, Napoli mematok harga yang sangat tinggi untuk pemain belakang asal Senegal tersebut. United sulit memenuhi harga yang ditetapkan. Jelang bergulirnya musim 2019/20, minat United pada Koulibaly sama sekali tidak berkurang. Namun, sejauh ini Koulibaly belum ingin memikirkan apa yang bakal terjadi dengan masa depannya.

"Saya tidak tahu apakah masih bermain di Napoli musim depan. Saya rasa begitu," ucap Koulibaly usai mengantar Senegal menang dengan skor 2-0 atas Tanzania di babak grup Piala Afrika 2019.

"Saya tahu fokus bermain di Piala Afrika dan kemudian setelah itu saya akan kembali ke Napoli. Semua orang sedang membahas saya, tapi saya hanya akan bicara soal Senegal karena itu tujuan saya hari ini dan saya ingin mencapai hal besar bersama Senegal," tandasnya.

"Saya tidak ingin membahas masa depan saya pada hari ini, saya lebih nyaman bicara soal Senegal," tegas pemain berusia 28 tahun.

Baca juga : Harga Manchester Untuk Lukaku Tidak Bisa Ditawar Lagi

Potensi Besar Senegal Senegal menjadi kandidat potensial untuk menjadi juara Piala Afrika 2019 yang digelar di Mesir. Sebab, Senegal punya tim yang tangguh. Selain Koulibaly, ada nama Sadio Mane yang baru saja meraih juara Liga Champions bersama Liverpool di musim 2018/19. Selain dua nama top di atas, Senegal juga punya Salif Sane [Schalke 04], Idrissa Gueye [Everton], M'Baye Niang [Rennes], Keita Balde [Inter Milan], Cheikhou Kouyate [Crystal Palace] dan Moussa Wague [Barcelona].

"Senegal mencapai sesuatu yang hebat pada hari ini. Saya 200 persen bersama dengan timnas Senegal dan saya 100 persen bersama 15 juta penduduk Senegal. Saya tenang, saya ingin fokus pada Piala Afrika dan setelah itu kembali ke Napoli," kata Koulibaly.

"Setelah itu, baru kita lihat apa yang akan terjadi. Yang paling penting pada saat ini adalah bagaimana membawa Senegal menjadi juara," tutup Koulibaly.