Prediksimafiabola.com – Manchester United vs Leicester City di Old Trafford di Pekan 5 Liga Premier 2019/2020, Sabtu (14/9/2019). Pertandingan ini akan ditayangkan di TVRI, dengan kick-off pukul 21:00 WIB.
Leicester bakal menjadi lawan yang sulit bagi United. Sebab, The Foxes sedang berada dalam performa terbaik. Mereka selalu menang dalam dua laga terakhir dan belum pernah kalah musim ini.
Sedangkan, kubu United masih belum juga menemukan performa terbaik. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer gagal menang dalam tiga laga terakhir. Bahkan, mereka kalah dari Crystal Palace di laga kandang terakhirnya.
Pada duel kali ini, United bakal kehilangan sejumlah pemain karena cedera. Selain itu, masih ada juga pemain yang diragukan tampil seperti Aarin Wan-Bissaka, Jesse Lingard dan Paul Pogba.
Leicester berada dalam kondisi yang jauh lebih baik. Jamie Vardy berada dalam kebugaran yang baik karena tidak mengikuti jeda internasional. Brendan Rodgers diperkirakan bisa memainkan semua pemain intinya.
Baca Juga : Nicolas Pepe Cedera Bagaimana Kondisinya Sekarang
Perkiraan Susunan Pemain
Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Young, Maguire, Lindelof, Wan-Bissaka; McTominay, Pogba; Rashford, Mata, James; Greenwood.
Manajer: Ole Gunnar Solskjaer.
Info skuat: Eric Bailly (cedera), Timothy Fosu-Mensah (cedera), Luke Shaw (cedera), Aaron Wan-Bissaka (meragukan), Paul Pogba (meragukan), Diogo Dalot (meragukan), Anthony Martial (meragukan), Jesse Lingard (meragukan).
Leicester City (4-5-1): Schmeichel; Chilwell, Soyuncu, Evans, Pereira; Maddison, Choudhury, Ndidi, Tielemans, Albrighton; Vardy.
Manajer: Brendan Rodgers.
Info skuat: Daniel Amartey (cedera), Matty James (cedera), Wes Morgan (meragukan).